Hip - Hop
Hip-Hop adalah sebuah gerakan kebudayaan yang mulai tumbuh sekitar tahun 1970’an yang dikembangkan oleh masyarakat Afro-Amerika dan Latin-Amerika. Hip Hop merupakan perpaduan yang sangat dinamis antara elemen-elemen yang terdiri dari MCing (lebih dikenal rapping), DJing, Breakdance, dan Graffiti. Belakangan ini elemen Hip Hop juga diwarnai oleh beatboxing, fashion, bahasa slang, dan gaya hidup lainnya. Awalnya pertumbuhan Hip Hop dimulai dari The Bronx di kota New York dan terus berkembang dengan pesat hingga keseluruh dunia. Hip hop pertama kali diperkenalkan oleh seorang Afro-Amerika, Grandmaster Flash dan The Furious Five. Awalnya musik Hip Hop hanya diisi dengan musik dari Disk Jockey dengan membuat fariasi dari putaran disk hingga menghasilkan bunyi-bunyi yang unik. "Rapping" kemudian hadir untuk mengisi vokal dari bunyi-bunyi tersebut. Sedangkan untuk koreografinya, musik tersebut kemudian diisi dengan tarian patah-patah yang dikenal dengan breakdance. Pada perkembangannya Hip Hop juga dianggap sebagai bagian dari seni dan untuk mengekspresikan seni visual muncullah Graffiti sebagai bagaian dari budaya Hip Hop. ...

Break dance
Break dance, breaking, b – boying, atau b – girling adalah jenis tari jalanan yang merupakan bagian dari gerakan Hip – hop antara orang Africa Amerika dan anak – anak muda Puerto Rico di Manhattan dan Bronx Selatan dari New York pada 1970 – an awal. Sangat normal menarikan tarian pop, funk, musik Hip – hop, dan itu semua dikenal dengan jenis tari Hip – hop. Di dalam Break Dance ada Top rock ( gerakan saat sedang berdiri ), Down Rock ( gerakan di lantai ), Freezes ( gerakan berhenti akrobatik ), dan Power Moves ( besar, sering menggunakan gerakan berputar ).Break Dance mungkin telah menjadi kultur anak – anak muda yang selalu dipenuhi kekerasan kehidupan di jalanan. Namun, sekarang kultur break dance adalah sebuah kedisiplinan antara penari dan atlit. Sejak diterimanya berbagai macam kemampuan dance, kultur break dance menjadi tidak memiliki batasan lagi antara berbagai macam ras dan telah diterima secara mendunia. ...

Popping
Popping adalah tari funky dan jenis tari jalanan yang berdasar pada teknik mengkontraksi dan melemaskan otot sehingga menimbulkan efek kejut pada tubuh penari, disebut juga pop atau hit. Hal ini dilakukan secara terus – menerus mengikuti ketukan lagu dana dikombinasikan dengan berbagai macam gerakan dan pose. Penari popping biasa disebut sebagai popper.Diketahui bahwa popping berkembang di Fresno, California di tahun 1970an, terinspirasi dari locking juga.Seperti tari – tari jalanan lainnya, popping juga sering dipertunjukkan dalanm bentuk battle, mencoba menonjolkan penari – penari atau tim tari di depan banyak orang. Hal ini akan memberi ruangan untuk improvisasi, seperti membuat interaksi kepada tim lawan. ...

House
House adalah jenis tari jalanan yang memakai musik house. Jenis tari house mengimprovisasi gerakan natural dan gerakan – gerakan kaki yang kompleks, dikombinasikan dengan gerakan tubuh bagian atas.House dance dibagi menjadi 3 jenis : footwork, jacking, dan lofting. Itu juga termasuk berbagai macam teknik seperti, skating, stomping, and shuffling. House juga terkait dari berbagai macam sumber, whacking, voguing, Capoeira, tap, dan tari Latin, seperti salsa. Gerakan – gerakan house muncul dari jazz dan gaya bebop, bahkan dari orang – orang Afrika dan Latin kuno.Satu dari elemen – elemen penting tari house adalah teknik yang berasal dari Chicago dan melibatkan pergerakan tubuh bagian atas ke depan dan ke belakang dalam gerakan bergelombang, seperti ada gelombang yang melewati. Saat gerakan ini dilakukan secara berulang – ulang dan ditambah kecepatannya untuk mengikuti irama lagu, gerakan ini disebut jacking atau ‘the jack’. Semua gerakan – gerakan kaki yang ada di tari house semuanya dimulai dari jack moves. ...

Locking
Locking Dance awal mulanya di kenalkan oleh Don Campbell pada tahun 1960'an. Gaya berpakaian dapat terdiri dari kaus kaki bergaris keras, dipatok celana yang berhenti di lutut, kemeja satin berwarna-warni cerah dengan leher besar, dasi kupu-kupu besar berwarna-warni, raksasa Apple Boy topi, dan sarung tangan putih.Gerakan ini Hampir seperti Popping tapi lebih tegas....Sebenarnya kata "Locking" juga dari gerakanya yang seperti mengunci...Locking dance Asli diciptakan oleh Don Campbell ,Tarian ini pertama kali dinamakan Campbellocking, yang kemudian disingkat menjadi Locking . Pada awal 1970 'Campbell Jr' telah menetapkan dasar untuk Locking dance dan gaya pakaianya. ...